Satuan Wartawan Siliwangi SAWARGI gelar Kegiatan Bakti sosial kepada panti Jompo dan anak Yatim secara simbolis

Acara launching bakti sosial untuk anak yatim, dhuafa dan jompo yang dilaksanakan oleh Persatuan Wartawan Siliwangi (SAWARGI) berjalan dengan lancar. Bertempat di RM Saung Injuk, Soreang (22/12/24), acara tersebut dihadiri dan dilaksanakan oleh pengurus dan Ketua SAWARGI.

Menurut Ketua Persatuan Wartawan Siliwangi, Zarina, acara tersebut sengaja dimajukan satu hari sebelum hari H yang sebenarnya yaitu seharusnya Hari Senin 23 Desember 2024. Alasan dimajukan karena ada jadwal mendadak yang diagendakan oleh Kesbangpol untuk pertemuan hari Senin

“Kita sebenarnya menjadwalkan acara bakti sosial pada tanggal 23, tapi ada jadwal mendadak yang tidak bisa diundur, sehingga terpaksa kita memajukan acara ke Hari Minggu. Yang penting inti acara yaitu bakti sosial bisa terlaksana, karena itu janji kita pada Allah. Alhamdulillah berjalan lancar sesuai harapan” ujar Ketua Persatuan Wartawan Siliwangi.

Mengenai agenda yang tertunda, akan dilangsungkan sekitar bulan April 2025 yaitu Diklat Hukum Untuk Jurnalis, sebagai penguatan karakter jurnalis dan menambah wawasan dalam penulisan, sehingga wartawan memiliki rambu rambu dalam penulisan yang mengandung pidana atau bukan termasuk penayangan gambar gambar yang tidak sesuai dengan UU IT dan kekerasan.

“Harapan ke depan, rekan rekan yang tergabung di Persatuan Wartawan Siliwangi bisa menjalankan profesi dengan baik, sesuai dengan kode etik jurnalistik” pungkas Zarina, pada cara bakti sosial ditutup dengan doa bersama

Writer: BertuaEditor: Vernado sianturi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *